Dukungan Fraksi Partai Demokrat kepada pasangan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa menjadi suntikan semangat baru menjelang Pemilihan Presiden 2014.
Elektabilitas keduanya diprediksi bakal meningkat pascabergabungnya 115 dari 148 anggota fraksi partai berlambang bintang mercy.
“Ketika Fraksi Partai Demokrat memberikan dukungan, tentu menjadi satu suntikan untuk Prabowo-Hatta. Secara moril, dukungan itu membuat Prabowo-Hatta lebih percaya diri karena dukungan lebih luas,” kata pengamat politik Universitas Indonesia (UI), Cecep Hidayat, Selasa
(17/6/2014).
Menurutnya, dukungan itu akan meningkatkan elektabilitas Prabowo-Hatta secara signifikan, dan berpengaruh besar ketika SBY menetapkan keberpihakannya kepada Prabowo-Hatta.
"Itu akan mendorong kader-kader di bawah untuk bergerak,” tandasnya.
Survei terakhir yang dirilis Pusat Kajian Kebijakan dan Pembangunan Strategis (Puskaptis) menunjukkan, elektabilitas pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mencapai 44,64 persen, sedangkan duet Joko Widodo-Jusuf Kalla hanya 42,79 persen.
0 comments:
Post a Comment